Danramil 01/Ranai Laksanakan Pengawasan Pra TMMD Kodim Natuna

    Danramil 01/Ranai Laksanakan Pengawasan Pra TMMD Kodim Natuna

    NATUNA -   Komandan Koramil (Danramil) 01/Ranai Mayor Inf Roganda Simanjutak, SE, mewakili Komandan Kodim (Dandim) 0318/Natuna Letkol Inf Morison Chandra Karundeng., S.Sos, melaksanakan pengawasan kegiatan Pra TMMD ke-118 Kodim 0318/Natuna di Jalan Tok Akop RT.03 RW.02 Desa Selemam, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, Jum’at, 8 September 2023.

    Di sela-sela kegiatan pengawasan, diterangkan Danramil 01/Ranai Mayor Inf Roganda Simanjutak, pentingnya dilakukan peninjauan langsung ke lapangan, adalah demi memastikan Kelancaran dan suksesnya pelaksanaan Pra TMMD Ke-18 di Desa Selemam.

    Danramil mengaku bangga dan mengapresiasi prajurit di lapangan dan masyarakat setempat, yang peduli dan mau turut berperan aktif, turut serta melaksanakan pekerjaan fisik yang menjadi sasaran kegiatan, sehingga diharapkan bisa selesai tepat waktu dengan kualitas yang baik dan memuaskan.

    “Saat ini masyarakat dan anggota TNI Kodim 0318 Kodim Natuna sedang mengerjakan Drainase jalan. Semoga bisa selesai sesuai harapan dan memberikan manfaat kepada masyarakat, ” ungkap Mayor Inf Roganda Simanjutak.

    Dalam kesempatan itu, Kades Selemam Bujang Sobirin mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Kodim 0318.Natuna, atas kegiatan pengerasan jalan dan pembuatan drainase  dalam Program  Pra TMMD Ke-18 Kodim setempat.

    “Ini tentu sangat bermanfat, memudahkan masyarakat untuk ke Kebun dan bepergian ke Kantor Pemerintahan Daerah, ” ujar Bujang Sobirin.

    tmmd kodim ke-118 kodim 0318/natuna
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Memasuki Hari Keempat Pra TMMD Kodim 0318/Natuna,...

    Artikel Berikutnya

    BNI Kantor Cabang Bukittinggi Serahkan CSR...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Tingkatkan Peran Mahasiswa Dalam Pengawasan Pemilu 2024, Bawaslu Kota Solok Gelar 'Bawaslu Goes to Campus'
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami