Raih Penghargaan Istimewa di Peringatan HAB, Pemko Solok Akui Kontribusi Baznas

    Raih Penghargaan Istimewa di Peringatan HAB, Pemko Solok Akui Kontribusi Baznas

    SOLOK KOTA - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Solok raih penghargaan istimewa dalam peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-78. Penghargaan tersebut diberikan oleh Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama Sumatera Barat dalam kategori Indeks Kepatuhan Syariah dan Transparansi dalam Pengelolaan Zakat, Infaq, dan Sedekah (ZIS).

    Pemerintah Kota Solok mengucapkan apresiasi kepada Baznas Kota Solok karena telah berhasil meraih penghargaan istimewa.

    Apresiasi tersebut disampaikan langsung oleh Wali Kota Solok H. Zul Elfian Umar, SH, M. Si dan Wakil Wali Kota Solok Dr. H. Ramadhani Kirana Putra saat menyambut Khafilah MTQ di Balairung 99 Rumah Dinas Walikota Solok pada Jumat (12/1).

    “Kami sangat mengapresisasi kepada Baznas Kota Solokyang telah berhasil meraih penghargaan istimewa dalam peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-78, " ucap Wako.

    Dalam penyampaiannya Wako Zul Elfian juga mengakui selama ini Baznas Kota Solok telah banyak berkontribusi terhadap kemajuan dan kesejahteraan di Kota Solok.

    Sementara itu Ketua Baznas Kota Solok Zaini, mengungkapkan bahwa penghargaan ini didasarkan pada hasil audit syariah yang dilakukan oleh Kementerian Agama RI pada September 2023. Zaini juga menegaskan tata kelola keuangan ZIS di Baznas Kota Solok selalu mengikuti tiga azas.

    "Penghargaan ini merupakan salah satu bukti terhadap dedikasi Baznas dalam menciptakan pengelolaan zakat yang mengikuti 3 azas yakni aman Syar'i, aman Regulasi dan aman NKRI, " imbuhnya.(Amel)

    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Pemprov Sumbar Berdalih Tidak Ada Laporan...

    Artikel Berikutnya

    BNI Kantor Cabang Bukittinggi Serahkan CSR...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kodim 0305/Pasaman Gelar Program Pembinaan Lingkungan Hidup
    PKPWL Hadirkan Bank Mandiri di Kambang Utara Lengayang-Pessel Untuk Mewujudkan Program Keuangan Nagari Digital
    Pemprov Sumbar Berdalih Tidak Ada Laporan Ke Kemendagri, Pemkab Solok Kuliti Pencapaian Selama 3 Tahun Dipimpin Bupati Solok H. Epyardi Asda
    Tapian Kato: Konsepsi Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah
    Buka Bersama Warga PPA,  Wawako Solok Pererat Tali SIlaturrahmi Sesama Muslim
    Heboh..!!!! Diduga Tersangkut Asusila, Anak Bakal Calon Gubernur Sumbar dan Bupati Solok Diperas Ratusan Juta oleh Pacar dan Sepupunya
    Jasa Raharja dan Korlantas POLRI Gelar Supervisi Pelayanan STNK dan TNKB di Kepri
    Tidak Miliki Ahli Waris, Santunan Korban Kecelakaan Lalu Lintas Meninggal Dunia Tetap Dapatkan Santunan Jasa Raharja
    Gebyarkan Kegiatan Inovatif Prajurit, Korem 032/Wbr Gelar Lomba Karya Jurnalistik dan Vidio Pendek
    Buka Bersama Warga PPA,  Wawako Solok Pererat Tali SIlaturrahmi Sesama Muslim
    Tingkatkan Pemahaman Panwascam Dalam Penyelesaian Sengketa Antar Peserta, Bawaslu Sumbar Gelar Pelatihan
    Beberapa Kader KNPI Kota Solok Sukses Duduk di Legislatif, Ini Tanggapan Ketua MPI Ramadhani Kirana Putra
    Bupati Epyardi Asda Buka Rakercab IBI, Pemkab Solok Siap fasilitasi Seluruh Kebutuhan Tenaga kesehatan
    Tingkatkan Pemahaman Panwascam Dalam Penyelesaian Sengketa Antar Peserta, Bawaslu Sumbar Gelar Pelatihan
    Angry Ngelay Tegaskan Siap Maju Dalam Pilkada Kota  Solok 2024
    Pemko Payakumbuh Lakukan Rotasi dan Mutasi Jabatan 9 orang Pejabat Administrator dan 3 orang Pejabat Pengawas

    Ikuti Kami